Pages

Selasa, 20 November 2012

tips buat orang berpuasa

Meski di awal minggu akan terasa loyo karena tubuh sedang menyesuaikan diri untuk tidak makan dan minum dari terbit fajar sampai terbenamnya matahari. Namun pada minggu kedua tubuh akan mulai menyesuaikan diri dan terbiasa dengan keadaan berpuasa.
Nah, agar tetap bugar dan sehat selama menjalankan ibadah ini, pengaturan makan dan minum pada saat sahur atau berbuka puasa haruslah diperhatikan dengan baik. Mengkonsumsi makanan bergizi adalah kuncinya.
Bergizi tak harus mewah, asalkan makanan tersebut mengandung lima unsur empat sehat lima sempurna, seperti protein, lemak, karbohidrat, vitamin, dan mineral. Selain itu, yang harus Anda perhatikan adalah:
1. Perbanyak minum air putih

Pada saat berbuka maupun makan sahur perbanyak air putih untuk mencegah dehidrasi. Apalagi bagi Anda yang bekerja di luar ruangan maupun dalam ruangan ber-AC pun sekalipun.
Perbanyak makanan mengandung serat
Agar perut tidak terasa perih dan keroncongan pada siang hari, perbanyak konsumsi serat. Terutama serat yang terdapat di dalam buah dan sayuran. Sebab, makana berserat tinggi mampu menahan rasa lapar relatif lama.
3. Perbanyak makanan mengandung protein
Baik protein hewani maupun nabati agar tubuh tetap segar bugar sepanjang hari.
4. Awali berbuka dengan yang hangat dan manis.
Setelah satu jam, barulah mulai dengan makanan berat. Cara ini dilakukan agar lambung tidak bekerja terlalu berat. Kunyah makanan dengan baik sehingga mudah dicerna oleh pencernaan.

0 komentar:

Posting Komentar